Ad 728x90

Breaking News

Danramil 0412/Klari Lakukan Survei Perluasan Area Ketahanan Pangan Di Wilayah Binaannya


KARAWANG,- Pasca melaksanakan Vicon dengan Aster KASAD Mayjen TNI Joko Hadi Susilo terkait Perluasan area tanam guna meningkatkan program Ketahanan Pangan, Kodim 0604/Karawang melalui Koramil 0412/Klari melaksanakan Survei perluasan area tanam bersama dengan UPT Pertanian dan PPL Pertanian Kabupaten Karawang, Selasa (26/04/2024)

Survei area perluasan tanam dilaksanakan di wilayah Desa Karanganyar Kecamatan Klari Kabupaten Karawang, dimana lokasi wilayah Desa Karanganyar ini merupakan wilayah Pertanian Tadah Hujan.

Danramil 0412/Klari Kapten Inf Beneami Hulu menjelaskan "Sesuai dengan arahan Dandim 0604/Karawang Letkol Inf Dede Hermawan pasca melaksanakan Vicon dengan Aster KASAD, semua jajaran Koramil segera melakukan pengecekan dan melaporkan lahan pertanian guna meningkatkan area perluasan tanam".

Kapten Inf Beneami Hulu pun menjelaskan "Bahwasanya perluasan area tanam ini diprogramkan guna meningkatkan program Ketahanan Pangan, salah satu perluasan area tanam ini menyasar lahan atau lokasi susah pengairan".

Setelah survei ini kita dapatkan area tanam sawah tadah hujan di Desa Karanganyar, luasnya sekitar 70 Hektar, kita berkoordinasi dengan UPT Pertanian Distan Kab Karawang dan Aparatur Desa serta Poktani yang ada, agar Program Perluasan area tanam ini bisa berjalan dengan lancar".

Selain Danramil hadir pada survei Kades Karanganyar Udin Nurdin, Kepala UPT Pertanian Kec. Klari Sugianto, Bid Prasarana Distan Karawang Yana Firmansyah, Staf Teritorial Kodim 0604/Karawang Serma Burhanuddin, Babinsa Karanganyar Sertu Yudi dan para Petani yang tergabung dalam Poktani Desa Karanganyar. ( Tim 11 )

No comments